-->

Daftar Aplikasi CRM Terbaik di Indonesia Untuk Bisnis

Aplikasi CRM atau yang biasa kita kenal dengan Customer Relationship Management merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk menghandle keluhan para pelanggan yang menggunakan produk atau jasa pada sebuah perusahaan atau usaha tertentu.

Dalam dunia bisnis, meskipun kita telah memberikan hal yang maksimal dari segi kualitas produk atau layanan yang ditawarkan. Pasti akan ada pelanggan yang merasa kurang puas dan mengeluhkan produk atau layanan yang dipakainya.

Untuk memanajemen keluhan para pelanggan, perusahaan dapat menggunakan Aplikasi CRM untuk menampung keluhan sehingga apa yang disampaikan oleh pelanggan dapar teratasi dengan cepat dan tepat.

Secara teknis aplikasi CRM membantu perusahaan lebih dekat dengan pelang   n. Selain berfungsi tersebut, aplikasi CRM memiliki fungsi lain sebagai berikut

Fungsi Aplikasi Customer Relationship Management (CRM)

Beberapa fungsi aplikasi CRM untuk bisnis dan usaha

  1. Menerapkan falsafah bisnis yang berorientasi kepada pelanggan
  2. Membantu mengidentifikasi faktor kebutuhan pelanggan
  3. Membantu memberikan pelayanan yang maksimal kepada pelanggan
  4. Membantu menganalisa sesuatu yang berdasarkan dari sudut pandang pelanggan
  5. Menangani berbagai macam keluhan yang diberikan oleh pelanggan
  6. Pencatan penjualan produk lebih terstruktur
  7. Membuat informasi yang berhubungan dengan pelanggan
Dengan mengetahui fungsi Aplikasi CRM, kamu bisa memilih aplikasi mana yang terbaik dengan menggunakan cara berikut ini

Cara Memilih Aplikasi CRM Untuk Bisnis

Pemilihan aplikasi CRM yang benar untuk bisnis dan usaha yang kamu jalankan dapat meningkatkan profit dan sebaliknya kesalahan dalam memilih aplikasi Customer Relationship Management (CRM) akan mengurangi profit yang di dapat.

Lantas bagaimana cara memilih aplikasi CRM untuk bisnis dan usaha? Berikut ulasanya, lets go.

1. Tentukan Kebutuhan Bisnis

Sebelum menggunakan aplikasi CRM, tentukan terlebih dahulu kebutuhan apa saja yang diperlukan oleh perusahaan. Dengan membuat daftar kebutuhan, kamu bisa memilih jenis CRM yang cocok dan sesuai dengan keadaan perusahaan saat ini.

2. Pelajari Fitur Pada Aplikasi CRM

Ada banyak aplikasi CRM terbaik yang memberikan berbagai macam fitur yang bisa digunakan. Pilihlah aplikasi CRM yang sesuai dengan kebutuhan yang telah kamu tulis sebelumnya.

Pada dasarnya Aplikasi CRM memiliki beberapa fitur seperti berikut ini :

  1. Manajemen kontak – Membangun dan menjaga hubungan perusahaan dengan pelanggan
  2. Manajemen lead – Membantu mengubah lead menjadi pelanggan dengan cara yang strategis.
  3. Memprediksi penjualan – Membantu memprediksi kapan project akan selesai berdasarkan data
  4. Meningkatkan komunikasi – Menciptakan koordinasi yang lebih baik antar karyawan dalam menyelesaikan project
  5. Menelusuri email – Mendata semua email yang terkirim dan medata hasil dari email tersebut.
  6. Database yang tersentralisasi – Semua data pelanggan, proposal, video, case study, kontrak, tersimpan dalam satu database.
  7. Analisis – Perusahaan dapat menganalisis seluruh perkembangan penjualan yang ada.

Fitur standar tersebut dimiliki oleh Aplikasi CRM, jika menginginkan fitur yang lebih kompleks untuk perusahaan kamu juga tersedia.

3. Pilih Aplikasi CRM Terbaik

Pemilihan Aplikasi CRM harus sesuai dengan kebutuhan perusahaan, jika memilih aplikasi yang tidak sesuai dengan apa yang dibutuhkan dapat menyebabkan menurunya ROI.

Aplikasi CRM seharusnya mengikuti apa yang ada di perusahann dan bukan sebaliknya.

4. Evaluasi Melalui Demo Aplikasi

Sebum memastikan untuk memakai apliasi CRM tertentu, mintalah para vendor untuk mendemokan aplikasi yang mereka miliki. Pastikan sesuai dengan kebutuhan perusahaan kamu.

Jangan lupa untuk pastikan apakah vendor tersebut memberikan pelatihan atau teknisi apabila terjadi masalah dikemudian hari.

Daftar Aplikasi CRM Terbaik di Indonesia

  1. Zoho CRM
  2. Salesforce
  3. Keap (formerly Infusionsoft)
  4. HubSpot CRM
  5. Pipedrive
  6. Freshsales
  7. Insightly
  8. Capsule CRM
  9. LionDesk
  10. Nimble
  11. Microsoft Dynamics CRM
  12. Aplikasi SAP CRM
  13. Sugar CRM
  14. Aplikasi Oracle CRM
  15. Qontak

Dari banyaknya Aplikasi CRM yang tersedia pilihlah mana yang cocok dengan kebutuhan perusahaan dan budget yang tersedia.