-->

Penyebab Kompor Gas Tidak Keluar Api dan Cara Mengatasinya

Kompor gas merupakan alat yang digunakan untuk memasak yang menggunkan cairan gas yang tersimpan dalam tabung sebagai sumber energi sehingga dapat menyalakan api untuk memasak di kompor tersebut.

Kompor gas pertama kali dibuat pada tahun 1820, pada kala itu masih bersifat penelitian dan rahasia. Barulah pada tahun 1851 kompor gas di perkenalkan ke publik melalui acara Word Fair di London. Tahun demi tahun terus berlalu hingga memasuki tahun 1880 kompor gas mulai dikenal secara luas dan digunakan oleh banyak orang hingga saat sekarang ini.

Kompor gas memiliki banyak manfaat bagi para penggunya, mulai dari memasak lebih efektif, hemat waktu, tanpa asap, dapat digunakan memasak didalam maupun luar ruangan, multifungsi dan beberapa manfaat lain yang dapat anda rasakan jika menggunakan kompor gas. 

Selain manfaat tersebut, kompor gas terkadang mengalami permasalahan. Masalah yang sering terjadi adalah kompor gas tidak mengeluarkan api atau kompor gas tidak mau menyala. Jika kompor gas tidak mengeluarkan api maka kegiatan memasak didapur akan terkendala terlebih jika hanya memiliki satu kompor gas.

Kompor gas yang tidak keluar api bisa disebabkan oleh beberapa hal. Berikut ini penyebab kompor gas tidak keluar api dan cara mengatasinya.

1. Aliran Gas Tersumbat

Gas yang mengalir dari tabung gas melalui selang yang tertuju ke kompor jika tersumbat akan menyebabkan kompor gas tidak mengeluarkan api. Cara perbaikinya dengan mengetuk pelan-pelan selang agar sumbatan diselang hilang. 

2. Gas Habis

Periksalah tabung gas yang anda miliki jika kompor tidak keluar api. Bisa jadi dikarenakan gas yang ada di tabung telah habis. Solusinya dengan menukarkan tabung gas kosong dengan yang baru, maka komopor gas akan menyala kembali.

3. Pemantik Rusak

Pemantik yang rusak dapat membuat kompor tidak dapat menyala dan mengeluarkan api. Periksalah oemantik yang terpasang pada kompor gas, jika tidak bekerja dengan baik silahkan copot pemantik tersebut kemudian ganti dengan yang baru.

Itulah beberapa penyabab kompor gas tidak keluar api dan cara mengatasinya. Penggunaan kompor gas memang sangat efisien dari segi waktu memasak, tingkat ke efisienan bahkan ada jenis kompor gas yang memiliki timer.

 Disamping kelebihan tersebut terdapat kekurangan yang dapat merugikan para pengguna kompor gas. Berikut ini beberapa kekurangan kompor gas.

  1. Resiko tabung gas meledak akibat kurang berhati-hati dalam penggunaan
  2. Harga Gas yang sering berubah ubah dan terkadang terjadi kelangkaan
  3. Sulit untuk melakukan pemindahan jika kompor gas yang dimiliki berjenis kompor gas tanam.
Dari tulisan diatas, jika kompor gas yang anda miliki tidak bisa keluar api jangan buru-buru untuk beli yang baru, cobalah untuk memperbaiki sendiri. Sehingga uang yang anda miliki dapat digunakan untuk keperluan yang lain.