-->

Cara Atasi Kamera OPPO Tidak Bisa Dibuka atau Tidak Berfungsi

Kamera hp oppo tidak berfungsi? Jangan panik, kamu bisa gunakan cara mengatasi kamera Oppo tidak bisa dibuka atau kamera oppo tidak berfungsi pada artikel ini.

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh hp oppo adalah kualitas kamera yang dimiliki. Sehingga saat digunakan untuk memfoto atau selfi hasil yang ditampilkan memiliki kualitas gambar yang baik. Maka tak heran jika smartphone ini banyak digunakan oleh masyarakat khususnya indonesia.

Kamera oppo sebenarnya sama dengan kamera smartphone lain yang tidak bisa terhindar dari kerusakan atau masalah. Misalnya saja kamera oppo tidak berfungsi atau tidak dapat dibuka.

Hal tersebut tentu menjadi masalah bagi kamu yang suka memfoto sesuatu atau yang hobi selfie. Lantas bagaimana cara mengatasi masalah kamera oppo tidak bisa dibuka tersebut? 

Sebelum membahas mengenai cara memperbaiki kamera hp oppo yang tidak berfungsi, alangkah baiknya kamu ketahui penyebab tidak berfungsinya kamera tersebut. Dengan mengetahui penyebabnya, kamu bisa mengambil langkah yang tepat untuk mengatasi kerusakan kamera di hp oppo.

Penyebab Kamera Hp Oppo Tidak Berfungsi

Tidak berfungsinya kamera depan atau kamera belakang hp oppo bisa disebabkan oleh hal-hal berikut ini :

  • Cache aplikasi kamera penuh - setiap apikasi yang terinstal di hp android memiliki cache yang berfungsi untuk menyimpan data dan mempercepat akses data aplikasi. Namun jika terlalu penuh akan mengakibatkan cache menumpuk dan membebani memori sehingga kamera oppo tidak berfungsi.
  • Gagal melakukan pembaruan sistem - sistem android yang terpasang di hp akan melalukan pembaruan yang berfungsi untuk memperbarui sistem dan aplikasi bawaan yang terinstal di smartphone. Jika pembaruan sistem tidak berjalan dengan baik dapat menyebabkan kerusakan pada aplikasi, salah satunya adalah kamera oppo.
  • Rooting - Gagal mendapatkan hak akses penuh di hp android (root) juga dapat mengakibatkan beberapa aplikasi tidak berfungsi. Bahkan yang paling parah adalah hp kamu mengalami bootloop atau hanya tampil logo saja ketika dinyalakan.
  • Modul kamera rusak - penyebab yang paling parah kamera hp oppo tidak bisa dibuka disebabkan oleh rusaknya modul atau perangkat keras yang terpasang di smartphone. Namun hal ini biasanya terjadi ketika hp kamu terkena air.

Penyebab mengapa kamera hp oppo tidak bisa di buka bisa banyak hal. Oleh karna itu kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan cara berikut ini.

Baca Juga : 


Cara Mengatasi Kamera Hp Oppo Tidak Berfungsi

Masalah pada kamera OPPO itu banyak terjadi pada versi lama, semisal pada OPPO A37, OPPO F1, F1s, F5, A3s, dan lainnya. Untuk mengatasi masalah tersebut silahkann gunakan cara berikut ini :

1. Restart Ponsel

Cara pertama yang bisa kamu gunakan untuk megatasi kamera hp tidak berfungsi dengan melakukan restart ponsel. Setelah restart buka kembali kamera dan lihat bagaimana hasilnya, apakah masalah tersebut telah teratasi atau belum.

2. Bersihkan Cache Kamera

Jika cara pertama tidak bisa mengatasi kamera tidak bisa dibuka, kamu bisa menggunakan cara kedua dengan membersihkan cache aplikasi kamera yang terinstal di android. Penumpukan cache biasanya akan menyebabkan kamera tidak berfungsi. 

Cara bersihkan cache pada aplikasi kamera oppo silahkan ikuti langkah berikut ini.

  • Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Manajemen Aplikasi » Cari Kamera » Kemudian tap Hapus Cache

3. Izinkan Apliaksi Pihak Ketiga Menggunakan Kamera

Tidak mendapatkanya izin aplikasi kamera pihak ketiga untuk mengakses kamera hp oppo juga dapat menyebabkan kamera tidak bisa dibuka. Untuk memberikan izin akses silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Masuk ke [Pengaturan] > [Keamanan]> [Izin Apli] > [Aplikasi] atau [Apli], klik aplikasi kamera pihak ketiga yang ingin kamu gunakan, lalu ijinkan untuk menggunakan Kamera.
*ColorOS 3.1: Masuk ke [Pengaturan] > [Keamanan] > [Izin Aplikasi] > [Terapkan]. 

*ColorOS 3.0: Masuk ke [Pusat Keamanan]> [Izin Privasi]> [Manajemen Izin Aplikasi] > [Terapkan]

4. Menghapus Data Apliaksi

Cara lain perbaiki kamera hp oppo tidak bisa dibuka dengan menghapus data aplikasi kamera menjadi default. Dengan cara ini cache, cookies dan data kamera akan kembali seperti semula. Biasanya dengan menggunakan cara ini sangat ampuh untuk mengatasi kamera tidak berfungsi di hp Oppo.

5. Perbarui Sistem

Untuk meningkatkan keamanan dan user interface android, biasanya akan ada pembaruan sistem. Jika kamera hp kamu tidak dapat dibuka caba lakukan pembaruan sistem dengan cara berikut ini.

  • Masuk ke [Pengaturan] > [Pembaruan Perangkat Lunak] dan perbarui ponsel kamu ke versi software terbaru.

*ColorOS 3.0: Masuk ke [Setelan] > [Pembaruan Sistem]. 

* Gambar, pengaturan dan bentuk mungkin berbeda dari yang ada di ponsel kamu, tetapi ini tidak akan memengaruhi deskripsi dalam artikel ini.

6. Bawa ke Service Center

Langkah terahir yang bisa kamu lakukan jika masih tidak bisa mengatasi kamera oppo rusak, sebaiknya bawa ke service center agar masalah tersebut dapat diatasi dengan cepat. Namun kamu harus mengeluarkan uang yang jumlahnya tidak sedikit jika ke service center.