-->

2 Cara Jual Mobil Bekas Cepat Laku Dengan Harga Tinggi

Penjual mobil bekas tentunya berharap kendaraan yang akan dijual bisa ditawar dengan harga yang cukup tinggi. Namun kenyataannya banyak calon pembeli yang memang melakukan penawaran agar harganya bisa lebih murah lagi.

Apalagi banyak orang menganggap bahwa harga mobil second jauh lebih murah sehingga tidak cocok dipatok dengan harga tinggi. Terlebih terjadi depresiasi setiap tahunnya yang membuat harga mobil semakin menurun yang berarti semakin murah.

Untuk lebih jelas tentang depresiasi, berikut ini beberapa hal yang perlu diketahui mengenai persentase pada depresiasi:

  • 1 menit setelah sepakat untuk beli kendaraan maka akan langsung terjadi depresiasi atau penurunan harga sekitar 9 hingga 11 persen.
  • Setelah 1 tahun maka depresiasi atau penurunannya akan semakin besar yaitu ada di angka 15 sampai 20 persen sejak tahun pertama sampai tahun kelima.
  • Setelah mobil dipakai lebih dari 5 tahun maka angka depresiasi pastinya akan semakin besar yang dipengaruhi beberapa faktor seperti jumlah kilometer, tahun produksi, dan performa.

Setelah tahu tentang depresiasi, maka ini menguntungkan untuk orang yang ingin beli mobil bekas karena dengan adanya depresiasi akan membuat harganya lebih terjangkau.

Hal ini bisa disebut bertolak belakang antara keinginan penjual dan pembeli. Penjual ingin jual dengan harga tinggi sedangkan calon pembeli menginginkan harga lebih murah.

Bagi penjual yang memang ingin jual mobil dengan harga cukup tinggi maka bisa menerapkan beberapa rekomendasi di bawah ini.

Ketahui dulu faktor yang membuat harga menurun

Ada banyak faktor yang membuat harga jual jadi menurun tetapi jika faktor tersebut bisa diatasi oleh penjual maka bisa jadi harga yang ditawar calon pembeli akan tetap tinggi.

Faktor tersebut meliputi kilometer, tampilan fisik, perawatan, garansi, hingga permintaan pasar. Faktor pertama adalah kilometer, semakin tinggi angkanya menunjukkan bahwa mobil sudah sering dipakai sedangkan jika angkanya rendah menandakan mobil jarang dipakai.

Selanjutnya adalah faktor tampilan fisik seperti body mobil yang tidak retak atau rusak tentunya akan membuat harga tetap tinggi.

Kemudian perawatan yang selama ini telah dilakukan serta masih adanya garansi tentunya akan mempengaruhi harga juga.

Disarankan juga bagi penjual untuk menjual kendaraan saat permintaan sedang tinggi sehingga harga jualnya akan tinggi.

Baca Juga :

Siapkan kendaraan dengan kondisi terbaik

Selanjutnya penjual harus menyiapkan kendaraan dengan kondisi terbaik baik pada area eksterior serta interior.

Untuk area eksterior bisa cek mesin serta cat apakah ada goresan atau retak, jika memang ada kerusakan pada eksterior maka bisa langsung diperbaiki sebelum dijual. Sedangkan untuk interior bisa mengecek fungsi dari AC, kelistrikan, lampu mobil, kemudi, hingga roda gigi.

Jangan lupa juga untuk melakukan poles mobil sehingga mobil akan mengkilap saat calon pembeli mengecek langsung.

Tentunya dengan rekomendasi diatas maka tidak sulit untuk menjual kendaraan bekas dengan harga tinggi. Apalagi sekarang ada mobbi yang dulunya adalah mo88i, sebuah platform canggih yang memudahkan jual beli mobil bekas bagi semua orang.

Harga jual di mobbi tentunya disesuaikan dengan kondisi terbaru saat inspeksi kendaraan sehingga benar-benar sesuai dengan kondisi yang ada. Penasaran apa saja mobil bekas yang ada di mobbi? download aplikasi mobbi sekarang juga.