-->

Contoh Susunan Acara Hari Kemerdekaan RI Ke-77 Tahun 2022

Dalam memperingati hari kemerdekaan indonesia yang ke-77 panitia membuat susunan acara hari kemerdekaan RI 2022 agar kegiatan tersebut berjalan dengan baik dan lancar.

Susunan acara hari kemerdekaan merupakan daftar rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan selama acara memperingati hari kemerdekaan berlangsung. Kegiatan tersebut dibuat oleh panitia melalui diskusi dan memiliki rentan waktu pada tiap-tiap kegiatan.

Seperti yang kita ketahui, setiap tahun masyarakat Indonesia memperingati hari kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17 Agustus. Pada hari ini banyak acara yang digelar, mulai dari upacara bendera dan aneka perlombaan HUT RI.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh semua kalangan, mulai dari pemerintah pusat hingga masyarakat di sekolah, desa bahkan di kantor tempat kita bekerja.

Oleh karna itu, pentinganya membuat susunan acara hari kemerdekaan RI agar berjalan dengan lancar.

Artikel Lainya :

Contoh Susunan Acara Hari Kemerdekaan RI Ke-77

Berikut ini merupakan contoh susunan acara yang dapat digunakan untuk kegiatan hari kemerdekaan.

Assalamualaikum wr. wb.

Yang terhormat, Bapak Kepala Desa (......) beserta jajaran.

Yang kami hormati, Bapak Ketua karang taruna (.....)

Yang kami hormati para hadirin upacara Hari Kemerdekaan Indonesia

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, karena hanya atas perkenan-Nya kita dapat hadir pada acara perayaan HUT ke 77 RI, di tanggal 17 Agustus 2022 ini. Kami ucapkan terimakasih kepada para hadirin yang telah menghadiri undangan dari kami, dalam rangka memeriahkan peringatan hari kemerdekaan ke 77 RI.

Para hadirin yang saya hormati, saya (....) selaku pembawa acara akan memandu acara pada pagi ini. Sehubungan waktu, acara akan segera kita mulai. Namun sebelumnya izinkanlah saya membacakan susunan acara HUT ke 77 RI. 

Adapun susunan acara pada pagi ini adalah sebagai berikut :

1. Pembukaan

2. Pembacaan doa

3. Menyanyikan lagu wajib Indonesia Raya

4. Sambutan Ketua Panitia dan sambutan Bapak Kepala Desa

5. Acara Inti (potong tumpeng)

6. Pengumuman pemenang lomba dan pembagian hadiah

7. Penutupan

Hadirin yang terhormat langsung saja kita masuk pada acara yang pertama, yaitu pembukaan. Marilah kita buka acara pada pagi hari ini dengan bacaan basmalah (Bismillahirahmannirrahim).

Acara selanjutnya yaitu pembacaan doa. Bapak/Ibu hadirin yang berbahagia. Marilah kita memanjatkan doa kepada Allah SWT yang akan dipimpin oleh Bapak (....). Kepada Bapak (.....) kami persilakan. Terimakasih kami sampaikan.

Acara yang ketiga yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya. Hadirin kami mohon berdiri. Terimakasih. Hadirin kami persilakan duduk kembali.

Acara yang keempat yaitu sambutan-sambutan. Sambutan pertama akan disampaikan oleh ketua panitia. Kepada Bapak (....) kami persilakan. Terimakasih kami sampaikan.

Selanjutnya sambutan Bapak Kepala Desa (.....), waktu dan tempat dipersilakan. Demikian sambutan Bapak Kepala Desa (.....). Semoga kita mampu melaksanakan pesan dan arahan yang disampaikan Bapak Kepala Desa (....) dalam sambutan tadi.

Para hadirin yang berbahagia, tibalah kita memasuki acara inti yakni, pemotongan tumpeng oleh Bapak Kepala Desa (....). Untuk itu, kepada Bapak Kepala Desa (....) kami persilakan.

Hadirin yang kami hormati, tibalah saatnya acara yang kita tunggu-tunggu, yakni acara hiburan yang akan ditampilkan oleh adik-adik kita, di bawah bimbingan  karang taruna (.....). Untuk itu acara sepenuhnya kami serahkan pada pemandu acara lomba mbak (....). Beri tepuk tangan yang meriah untuk saudari (....), waktu dan tempat dipersilakan.

Acara selanjutnya yaitu penutupan. Demikianlah Bapak, Ibu, dan Saudara-saudari. Acara HUT ke 77 RI pada hari ini tanggal 17 Agustus 2022 yang kita selenggarakan kali ini. Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah bersedia membantu pelaksanaan kegiatan ini sehingga berlangsung dengan lancar.

Saya selaku pembawa acara, mewakili seluruh panitia penyelenggara. Kami memohon maaf apabila ada kata-kata atau candaan kami yang kurang berkenan. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua.

Terimakasih.

Wassalamu'alaikum wr. wb. 

Susunan Acara Upacara Bendera HUT RI Ke-77

Contoh susunan acara upacara bendera hari kemerdekaan dapat dilihat pada contoh berikut ini.

  1. UPACARA BENDERA PERINGATAN HARI ULANG TAHUN KE-76 KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA TAHUN 2019 DIMULAI, KOMANDAN UPACARA MEMASUKI LAPANGAN UPACARA 
  2. YTH.......................SELAKU INSPEKTUR UPACARA TIBA DI TEMPAT UPACARA 
  3. PENGHORMATAN UMUM 
  4. LAPORAN KOMANDAN UPACARA 
  5. PENGIBARAN BENDERA MERAH PUTIH DIPIMPIN OLEH KOMANDAN UPACARA 
  6. MENGHENINGKAN CIPTA DIPIMPIN OLEH INSPEKTUR UPACARA 
  7. PEMBACAAN TEKS PANCASILA OLEH INSPEKTUR UPACARA, DITIRUKAN OLEH SELURUH PESERTA UPACARA 
  8. PEMBACAAN NASKAH PEMBUKAAN UNDANG-UNDANG DASAR NEGARA REPUBLIK INDONESIA TAHUN 1945 
  9. AMANAT INSPEKTUR UPACARA 
  10. PEMBACAAN DOA 
  11. MENYANYIKAN LAGU HARI MERDEKA 
  12. LAPORAN KOMANDAN UPACARA 
  13. PENGHORMATAN UMUM 
  14. INSPEKTUR UPACARA BERKENAN, MENINGGALKAN TEMPAT UPACARA 
  15. UPACARA SELESAI, PASUKAN DIBUBARKAN
Itulah informasi mengenai susunan acara hari kemerdekaan RI Ke-77 yang dapat kami bagikan kepada bapak ibu. Jika membutuhkan file wordnya silahkan download pada link berikut ini

Download susunan acara Hari Kemerdekaan