-->

Puisi Kemerdekaan 4 Bait Terbaru dan Terbaik Tahun 2022

Ada berbagai macam cara yang dapat digunakan untuk mengenang para jasa pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan bangsa Indonesia, salah satunya dengan membuat puisi kemerdekaan 4 bait.

Puisi kemerdekaan 4 bait berisi tentang semangat perjuangan para pejuang bangsa dalam menghadapi penjajah yang telah bertahun-tahun menindas bangsa Indonesia. Mereka telah berkorban jiwa raga hingga ahirnya Indonesia merdeka dengan dibacakanya teks proklamasi oleh Ir. Soekarno.

Meskipun kini telah merdeka, kita tidak boleh melupakan sejarah terlebih para pahlawan-pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Karna setelah kemerdekaan, kita masih harus berjuang melawan kemiskinan, korupsi, terorisme dan upaya-upaya yang bertujuan untuk memecah belah bangsa Indonesia.

Dengan adanya puisi kemerdekaan kita akan mudah mengingat bagaimana perjuangan para pahlawan. Oleh karna itu kami mengumpulkan puisi kemerdekaan 4 bait terbaik yang bisa kamu gunakan untuk berbagai keperluan

Puisi Kemerdekaan 4 Bait Terbaru dan Terbaik

Berikut puisi hari kemerdekaan tema pahlawan dan nasionalisme 4 bait.

Rindu Pertiwi

Darahmu menjadi air bagi tanah kami
Darahmu menjadi energi
Menumbuhkan para tunas-tunas baru
Generasi-generasi baru

Saksikanlah tanah juangmu kini
Kau akan terima keluh kesah dari pertiwi
Menantimu kembali 
Sebagai pahlawan sejati

Di mana lagi keberanian?
Di mana lagi teriak semangat?
Di mana lagi sosokmu?
Hai pahlawanku 

Ribuan hari berlalu
Jutaan hari terhitung
Namun tak kutemui
Sosok sepertimu

Baca Juga :

Para Serdadu Bayangan

Peluru tajam kau siapkan
Kegagahanmu memimpin semangatmu
Strategi kau pasang
Dan kau menjadi umpan kemenangan 

Kegagahanmu membasmi para penjajah
Meski kau menjadi bayangan semata
Namun kau tak terlupakan
Karena kau lupa akan peluru yang menembus

Kini Ibu pertiwi telah merintih kesakitan Hasil perjuanganmu menjadi perih
Terinjak oleh generasi kurang ajar
Hati ini terasa pilu

Tanah air mengering
Basahmu telah terkuras
Dan meresap ke dalam tanah subur
Dan kini menjadi gersang

17 Agustus

Kala kemerdekaan kami nyatakan
bebas dari penjajahan
bebas dari invasi
jadi negara mandiri 

Kini puluhan tahun berlalu
Tapi kami tak sepenuhnya merdeka 
Tetap terjajah
Hanya dalam bentuk lain

Pun begitu kami tak menyerah
Tetap berjuang
Bersama-sama raih kemerdekaan
Dengan belajar, dengan berjuang

Hingga kelak satu hari nanti 
Kami bisa unggul 
Dalam hidup, di seluruh dunia
Menjadi bangsa yang luhur dan agung

Merdeka

Aku meniti jalan
Penuh duri nan tajam
Menyusun gurun-gurun
Yang kering nan kerontang

Di mana aku menemukan
Sosok kau sebagai pahlawan
Untuk kemerdekaan
Untuk bangsa 

Suara derap langkah
Dari sepatu-sepatu besar
Bersama di medan perang
Bergegas maju di depan

Sepucuk pistol tertembak
Ke arah musuh sebagai penjajah
Hingga mereka tumbang tak berdaya
Hingga mereka tak dapat lagi berlagak

Memori Perang

Para serdadau di garis terdepan
Membawa bambu runcing
Berlari menerjang peluru
Mencoba merebut harapan

Ketika perang mulai berdendang
Alunan langkah para pejuang
Ledakan pun menjadi biasa
Demi kemerdekaan bangsa dan negara

Sepenggal kisah dan memori
Kisah-kisah perjuangan tak ada ampun
Kisah-kisah heroik tiada naas
Patriot yang harus didengar

Lisan-lisan kini menjadi veteran
Terbakarlah sudah semangat juangmu
Legenda-legenda yang bukan mitos
Ketika penjajah menginjak-injak

Baca Juga :

Untukmu Pahlawan Indonesiaku

Demi negri…
Engkau korbankan waktumu
Demi bangsa…
Rela kau taruhkan nyawamu
Maut menghadang di depan
Kau bilang itu hiburan

Tampak raut wajahmu
Tak segelintir rasa takut
Semangat membara di jiwamu
Taklukkan mereka penghalang negri

Hari-hari mu di warnai
Pembunuhan dan pembantaian
Dan dihiasi Bunga-bunga api
Mengalir sungai darah di sekitarmu
Bahkan tak jarang mata air darah itu
Yang muncul dari tubuhmu
Namun tak dapat…
Runtuhkan tebing semangat juangmu

Bambu runcing yang setia menemanimu
Kaki telanjang yang tak beralas
Pakaian dengan seribu wangian
Basah di badan keringpun di badan
Yang kini menghantarkan indonesia
Kedalam istana kemerdekaan

Itulah informasi mengenai puisi kemerdekaan 4 bait yang bisa kamu gunakan untuk mengerjakan tugas atau mengikuti lomba membaca puisi kemerdekaan yang bertema pahlawan dan nasionalisme. Semoga dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan